Senin, 18 Oktober 2021
KASIH YANG SESUNGGUHNYA
RHEMA HARI INI
1 Yohanes 3:18 – Anak-anakku, marilah kita mengasihi bukan dengan perkataan atau dengan lidah, tetapi dengan perbuatan dan dalam kebenaran.
Mengatakan kasih lewat perkataan adalah sesuatu yang mudah. Namun sebesar dan seserius apa kasih kita, hanya bisa terlihat dari sebesar apa kita mau berbuat sesuatu yang nyata, atau sejauh mana kita rela berkorban bagi orang-orang yang kita kasihi. Bagaimana mereka bisa percaya akan kasih kita, kalau kita sama sekali tidak peduli pada keberadaan dan kebutuhan mereka? Sebab, walaupun kita terus mengatakan bahwa kita mengasihinya, tetapi mereka sama sekali tidak bisa merasakan kasih kita. Dari sinilah muncul istilah NATO, No Action Talk Only, alias hanya bicara tanpa adanya tindakan nyata.
Mengaku mengasihi tetapi sering menyakiti. Mengaku sayang tetapi selalu menghilang ketika dibutuhkan. Itu bukanlah kasih yang sesungguhnya, sebab kasih membutuhkan lebih dari sekedar kata-kata. Kasih membutuhkan perbuatan, tindakan nyata, dan harus dalam kebenaran. Itulah kasih yang tertulis dalam Alkitab. Menyatakan kasih tidak harus memberikan sesuatu yang mahal harganya. Sebuah senyuman pun bisa membawa dampak positif yang bisa menguatkan dan memotivasi orang lain. Sebuah tepukan di pundak atau keberadaan kita di samping orang terkasih ketika mereka tengah menghadapi masalah, itu pun bisa sangat berharga dan merupakan manifestasi nyata kasih kita kepada mereka.
Seperti kita perlu menujukkan kasih kita kepada orang lain agar kasih kita sampai kepada mereka, demikian juga Tuhan ingin kita memperlihatkan kasih kita kepada-Nya dalam tindakan nyata. Memang benar Tuhan menilai hati kita, tetapi kasih yang sejati tidak disimpan dalam hati, melainkan dinyatakan dalam perbuatan. Kalau kita benar mengasihi Tuhan dengan segenap hati, kita pun akan melakukan apa yang dapat menyenangkan-Nya dan menghindari hal-hal yang menyakiti hati-Nya. Saat kita menyatakan manifestasi kasih kita, Tuhan pun tidak akan tinggal diam. Dia juga akan menyatakan kasih-Nya dalam hidup kita. (PF)
RENUNGAN
KASIH adalah sesuatu yang NYATA dan perlu DIMANIFESTASIKAN.
APLIKASI
- Bagaimana cara Anda menunjukkan kasih Anda kepada Tuhan selama ini?
- Mengapa Anda perlu memanifestasikan secara nyata kasih Anda kepada Tuhan?
- Apa rencana Anda untuk menunjukkan kasih Anda secara nyata kepada Tuhan?
DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan Yesus, tolong kami untuk bisa memanifestasikan kasih kami secara nyata. Baik kepada mereka yang kami sayangi dan juga kepada Engkau yang telah lebih dahulu mengasihi kami. Biarlah melalui perbuatan kami, kasih menjadi nyata dan menjadikan segala sesuatu baik di pemandangan mata-Mu. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”
BACAAN ALKITAB SETAHUN
Ulangan 16-18 Markus 13:1-20